SMA Al Fityan School Tangerang Gelar Outing Class ke Bumi Macakal

Pembelajaran bukan hanya dari teori saja, tetapi juga melalui pembuktian kebenaran dan bukti nyata di lapangan. SMA Al Fityan School Tangerang telah melaksanakan kegiatan Outing Class ke Bumi Macakal. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendekatkan siswa dengan lingkungan dan mempermudah pemahaman materi dengan melihat realita sesungguhnya.

Bumi Macakal, yang terletak di daerah BSD, Tangerang Selatan, merupakan rumah mandiri dalam memenuhi kebutuhan air, pangan, energi, dan pengelolaan sampah. Tempat ini juga menjadi oase di tengah pemukiman urban dan tempat belajar bagi warga sekitar, murid-murid sekolah, serta para peminat isu lingkungan hidup dan permakultur.

Kegiatan Outing Class ini dilaksanakan selama dua hari dengan dua materi yang berbeda. Pada hari pertama, peserta didik kelas XI belajar tentang pengolahan air. Hari kedua, peserta didik kelas X belajar tentang pengelolaan sampah secara bijak, baik sampah organik maupun sampah anorganik. Kegiatan ini diikuti oleh 115 orang, terdiri dari 44 siswa kelas XI, 52 siswa kelas X, 17 guru, dan 2 tim dokumentasi sekolah.

Pada hari pertama, peserta didik mempelajari pentingnya air dalam kehidupan dan cara menghemat penggunaannya. Mereka juga belajar cara memanen air hujan secara tepat yang kemudian akan difiltrasi untuk keperluan sehari-hari seperti minum, memasak, mandi, dan menyiram tanaman. Sedangkan pada hari kedua, siswa diajak mengenali kategori sampah anorganik dan cara bijak untuk mengolahnya. Di Bumi Macakal, beberapa sampah anorganik diolah menjadi ecobrick, eco pillow, dan kerajinan tangan 3D. Sampah organik diolah menjadi eco enzyme, biowash, sabun organik, dan minuman probiotik.

Materi-materi ini dijelaskan langsung oleh pengelola dan pemilik Bumi Macakal, Bunda Tanti Yudiana, bersama Bunda Helda Fachri, pendiri Bank Sampah Jaya Danakirti Tangerang Selatan. Dalam kurun waktu empat tahun, Bunda Helda Fachri telah menginisiasi pendirian 55 Bank Sampah di Kota Tangerang Selatan dan Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten.

Alhamdulillah, kegiatan ini berjalan lancar dan menyenangkan dengan antusiasme tinggi dari siswa dan guru. Materi yang diberikan sangat bermanfaat dan membuka wawasan serta pola pikir peserta kunjungan terhadap kepedulian lingkungan. Semoga setelah kegiatan Outing Class ini, peserta didik dapat menjadi generasi yang lebih peduli akan lingkungan dan mulai menerapkan pola hidup minim sampah dalam keseharian mereka. Mari semangat menjaga bumi dengan menjalani gaya hidup berkelanjutan (sustainable living) untuk meminimalkan dampak negatif terhadap lingkungan dan meningkatkan kesejahteraan manusia pada saat ini maupun generasi mendatang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *