Gowa – TKIT Al-Fityan School Gowa sukses menggelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema “Aku Cinta Indonesia” yang berfokus pada kekayaan kuliner tradisional Indonesia, khususnya Sulawesi Selatan. Selama seminggu penuh, mulai tanggal 12 hingga 16 Agustus 2024, sebanyak 191 siswa TK A dan TK B diajak untuk mengenal lebih dekat dan membuat kue tradisional khas Makassar, yaitu putu pesse’.
Kegiatan ini diawali dengan pengenalan berbagai jenis kue tradisional Makassar melalui tayangan video dan gambar. Siswa juga diajak untuk berkreasi dengan mewarnai gambar pisang ijo dan membuat miniatur kue pisang ijo dari plastisin. Puncak kegiatan adalah saat siswa secara langsung membuat putu pesse’ dengan didampingi para guru. Dengan ceria, mereka menyiapkan bahan-bahan, mengolah adonan, hingga mencetak kue tersebut.
Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menumbuhkan rasa cinta pada budaya dan kuliner Indonesia sejak dini. Selain itu, melalui proyek ini, siswa juga belajar tentang kerjasama, kreativitas, dan kemandirian.
Tidak hanya proses pembuatan, siswa juga diajak untuk mempraktikkan jiwa kewirausahaan melalui kegiatan market day. Bersama orang tua, siswa menjual kue putu pesse’ yang mereka buat. Hal ini bertujuan untuk mengajarkan siswa tentang nilai ekonomi dan pentingnya bekerja keras.
Sebagai penutup, seluruh siswa mengenakan pakaian adat tradisional dan melakukan pawai keliling kompleks sekolah. Kegiatan ini semakin memeriahkan suasana dan memberikan kesan mendalam bagi siswa.




