Kegiatan Renang Semester Ganjil SDIT Al-Fityan School Kubu Raya

Pada Selasa, 6 Agustus 2024, SDIT Al-Fityan School Kubu Raya mengadakan kegiatan renang di Kolam Renang Delta Kapuas. Kegiatan ini diikuti oleh 258 peserta dari kelas 1 hingga 6.

Acara dimulai dengan barisan siswa di halaman kolam renang, dilanjutkan dengan sambutan, pemanasan, dan pembagian tiket renang kepada masing-masing siswa. Antusiasme peserta didik sangat tinggi sepanjang kegiatan berlangsung.

Renang adalah olahraga yang sangat bermanfaat, tidak hanya untuk kebugaran jasmani tetapi juga untuk kebugaran rohani. Dalam Islam, renang dianjurkan sebagai salah satu bentuk olahraga yang mendukung pertumbuhan fisik serta perkembangan mental dan spiritual. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat ukhuwah antara sesama siswa serta antara guru dan siswa.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan para peserta didik dapat merasakan manfaat positif dari olahraga renang dan menjadikannya bagian dari gaya hidup sehat. Kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan baik antara siswa dan guru serta meningkatkan kebersamaan di antara mereka.

Semoga kegiatan renang ini tidak hanya menjadikan peserta didik sehat dan kuat, tetapi juga mempererat ukhuwah di antara mereka, serta menjadi langkah awal bagi mereka untuk lebih mencintai olahraga dan menjadikannya sebagai bagian dari keseharian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *